Pages

Kamis, 03 Februari 2011

Masa depan Apple berada pada iPhone OS dan Prosesor A4


test

Tampaknya Apple memiliki ambisi yang lebih luas terhadap mikroprosessor yang baru saja mereka umumkan pada bulan Januari. Apple A4 adalah chip pertama yang dihasilkan Apple setelah akuisisi PA Semiconductor beberapa waktu lalu. Prosesor berbasis ARM ini awalnya akan digunakan untuk iPad namun sepertinya Apple akan memperluas kegunaan chip tersebut.
Tentunya Apple tidak membeli PA Semiconductor hanya untuk merancang satu prosesor untuk sebuah perangkat, jadi bukan hal yang mengejutkan jika kemungkinan perluasan tersebut mulai terdengar. Apalagi menurut New York Times, biaya pengembangan dan produksi prosesor tersebut mencapai sekitar $1 milyar.
Apple pernah mengatakan pada tahun 2000 bahwa mereka mengembangkan OS X sebagai sistem operasi yang dapat diadaptasi sesuai kebutuhan perangkatnya. CEO Apple Steve Jobs sendiri mengungkapkan bahwa mereka memiliki divisi yang menguji OS X dengan berbagai macam prosesor.
Dengan adanya iPhone OS yang berdasarkan OS X dijalankan di atas prosesor berbasis rancangan ARM, Apple membuka kemungkinan melebarkan sayap OS X untuk dapat digunakan di berbagai macam perangkat. Saat ini, OS X aktif digunakan di platform PowerPC (sampai dengan Mac OS X 10.5), x86 dan ARM. Perangkat Apple dengan prosesor ARM termasuk iPad, iPod touch dan iPhone.
Sementara itu, situs Computerworld melaporkan bahwa Apple sedang mencari seorang Engineering Manager yang dapat membawa iPhone OS ke perangkat lain. Apa perangkat tersebut masih belum diketahui namun bukan tidak mungkin bahwa Apple sedang mempertimbangkan atau bahkan tengah menguji coba iPhone OS untuk menjadi sistem operasi untuk AppleTV.
COO Apple Tim Cook baru-baru ini mengatakan bahwa walaupun Apple TV masih dianggap sebagai sebuah hobi, Apple merasa akan dapat melakukan sesuatu yang nyata dengan produk ini. Penjualan AppleTV memang tergolong sangat rendah terutama dibandingkan dengan produk utama Apple lainnya sehingga seakan kurang mendapat perhatian sejak diluncurkan beberapa tahun yang lalu.
Apa yang dapat dilakukan oleh Apple TV tidak berbeda jauh dengan kemampuan iPod maupun iPhone. Fokus Apple TV memang kepada pembelian dan penyewaan konten (lagu, film, acara tv, video klip, podcast) yang terdapat pada iTunes Store, selain menjadi platform slideshow foto dari situs MobileMe dan Flickr.
Untuk keperluan AppleTV, sepertinya Mac OS X merupakan sistem operasi yang agak berlebihan karena fungsi yang digunakan tidak lebih dari improvisasi aplikasi Front Row. Selain itu, banyak yang menganggap AppleTV sebagai perangkat yang tanggung sehingga orang lebih banyak memilih untuk membeli Mac mini sebagai perangkat entertainment mengingat fleksibilitasnya sebagai sebuah komputer kecil.
iPad yang merupakan terobosan baru untuk penggunaan komputer bisa jadi hanya awal dari revolusi komputer setelah menggunakan konsep yang esensinya belum berubah selama 30 tahun. Diawali dengan iPad, bukan tidak mungkin Apple akan merombak bagaimana orang berinteraksi dengan data dan penggunaan komputer secara umum.
Perangkat-perangkat selanjutnya bisa jadi akan berkembang menggunakan iPhone OS dan berdasarkan rancangan iPad. Ini yang sepertinya akan memperluas adopsi prosesor Apple lebih jauh ke lingkup mainstream.
Steve Jobs pernah berkata, “Kami ingin Apple menjadi [seperti] Sony untuk industri komputer.” Beberapa tahun kemudian Apple meluncurkan iPod dan bersaing langsung dengan perusahaan yang pernah dikagumi Jobs tersebut. Dengan meluncurkan iPhone, AppleTV dan menanggalkan Computer dari namanya, Apple, Inc. kini menjadi perusahaan konsumen elektronik dalam arti yang lebih luas.
Perkembangan prosesor Apple dan iPhone OS akan menjadi fondasi yang sangat penting dalam pergerakan Apple di masa depan.

sumber;http://www.megindo.net/macworld/index.php?hal=blogs&id=13

0 comments:

Posting Komentar

Popular Posts