Sabtu, 12 Februari 2011
HP Ramaikan Pasar PC Tablet
Di tengah persaingan teknologi tablet, Hewlett-Packard (HP) turut memanaskan suasana. Produsen PC ternama Amerika Serikat (AS) menyingkap perangkat tablet terbaru bernama TouchPad.
TouchPad menganut tren layar 9,7 inci atau sama persis dengan iPad. HP juga menaruh kamera depan yang hasil fotonya nanti bisa disinkronisasikan dengan perangkat HP lain seperti smartphone dan printer. TouchPad juga mampu menampilkan konten berbasis Adobe Flash, sesuatu yang tidak bisa dilakukan iPad. Tidak hanya itu, pengguna juga bisa sesuka hati menyesuaikan ukuran keyboard dan fasilitas audio kualitas tinggi bertitel 'Beats'.
Pada musim panas ini, konsumen akan terlebih dahulu disajikan TouchPad versi Wi-fi. Sementara versi 3G dan 4G-nya menyusul kemudian. Bersamaan dengan rilis TouchPad, HP juga meluncurkan varian smartphone seukuran kartu kredit. Produk-produk tersebut adalah buah dari akuisisi HP senilai $1,2 miliar terhadap Palm tahun lalu.
sumber;http://monexnews.com/cfd/8411/HP_Ramaikan_Pasar_PC_Tablet.php
Popular Posts
-
Widget jika berhubungan dengan web ataupun blog maka yang dimaksud adalah sebuah tool (alat yang berguna) dalam memaksimalkan keindahan, k...
-
Sony hari ini memperkenalkan USB memory card reader jenis baru, yaotu Sony MRW-F3, yang memiliki kecepatan data transfer up to 480Mbps d...
-
Belum diketahui apakah isu atau bukan, ada berita yang mengatakan jika Sony Ericsson Xperia Neo akan segera dirilis sekitar akhir Maret ...
-
Bagi orang-orang yang kurang mengerti teknologi informasi mungkin hanya mengetahui virus sebagai satu-satunya software perusak yang mengg...
-
Menyusul penerapan HTTPS secara default untuk Gmail dan pencarian terenkripsi, kini Google menerapkan fitur sekuriti yang disebut de...
-
Bersamaan dengan diperkenalkannya AVIC-X930BT, Pioneer juga memperkenalkan double-DIN AVIC-Z130BT, yang merupakan versi upgrade dari AVI...
0 comments:
Posting Komentar